Blitar Kota - Pemerintah Kota Blitar melalui Dinas Sosial Kota Blitar kembali menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap III di wilayah Kecamatan Sananwetan guna meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dan meringankan beban masyarakat yang kurang mampu.
Drs. H. Santoso M.Pd, Wali Kota Blitar mengatakan, BST yang dibagikan ke masyarakat di tahap III ini berbeda dengan pembagian sebelumnya. Jika sebelumnya, masing-masing Kepala Keluarga (KK) sebesar Rp. 600 ribu Bantuan Sosial Tunai yang di berikan ditahap ketiga ini sebesar Rp. 300 ribu per KK. Di perkirakan akan disalurkan bertahap sampai dengan bulan Desember 2020. Terdapat 2.642 total penerima di wilayah Kecamatan Sananwetan dengan rincian 261 Kelurahan Karangtengah, 228 Kelurahan Rembang, 334 Kelurahan Plosokerep, 386 Kelurahan Bendogerit, 476 Kelurahan Gedog, 506 Kelurahan Sananwetan dan 451 Kelurahan Klampok.
“BST yang dibagikan ke masyarakat di tahap III ini berbeda dengan pembagian Bantuan Sosial Tunai tahap I dan tahap II Jika sebelumnya masing masing KK sebesar Rp. 600 ribu Bantuan Sosial Tunai yang di berikan ditahap ketiga ini sebesar Rp. 300 ribu per KK. Diperkirakan akan disalurkan bertahap sampai dengan bulan Desember 2020,” jelas Santoso.
Santoso berharap, penyaluran Bantuan Sosial Tunai di tahap III ini dapat membantu setidaknya masyarakat yang terdampak Covid-19 dan bantuan ini dapat digunakan oleh masyarakat sebaik-baiknya. (Fan)
Berita Populer
by Administrator | 06 Oct 2020
by Administrator | 06 Oct 2020
by Administrator | 06 Oct 2020
by Administrator | 06 Oct 2020
by Administrator | 15 Jul 2020
by Administrator | 30 Sep 2020